KOMPAS.com - Warga di Desa Bukit Bungkul, Kecamatan Renah Pamenang, Kabupaten Merangin, heboh setelah sejumlah makam terbongkar dan tali pocong jenazah di dalamnya raib. Selain tali pocong dan makam terbongkar, pihak keluarga melihat bercak darah ayam dan dua lembar uang senilai Rp 7.000. Aksi pembongkaran makam yang dilakukan orang tak dikenal itu diketahui pihak keluarga pada Kamis sore (15/10/2020), saat ziarah makam. "Hanya tali pocongnya saja yang hilang," kata Kapolsek Pamenang, Fatkur Rohman melalui sambungan telepon, Sabtu (17/10/2020). Baca juga: Pencurian Tali Pocong di Makam Gemparkan Warga Jambi, Ditemukan Darah Ayam dan Uang Rp 7.000
Source: Kompas October 17, 2020 06:45 UTC