Selama belum ditemukannya vaksin dan obat, upaya yang dapat dilakukan hanya pencegahan agar tidak sampai tertular dan terinfeksi virus corona. Di media sosial warganet bertanya-tanya mengenai efektivitas obat kumur untuk mencegah masuknya virus corona atau Covid-19. Menurut postingan tersebut berkumur dengan obat tertentu dapat membunuh virus Covid-19. Dalam postingan tersebut bahkan diberitahukan kandungan obat kumur yang bisa membunuh virus Covid-19 dan cara menggunakannya. Baca juga: Ini Pencerahan dari WHO soal Obat Kumur, Sinar Matahari, dan Bawang Putih Terkait Virus CoronaUnggahan tersebut dibuat oleh Ika Devi pada 9 Juni.
Source: Kompas June 13, 2020 13:51 UTC