IklanMenteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif menegaskan bahwa kebijakan subsidi listrik tahun 2025 difokuskan untuk tepat sasaran serta mengutamakan rumah tangga miskin dan rentan. "Kebijakan subsidi listrik tahun 2025, yaitu tepat sasaran, diberikan hanya kepada golongan yang berhak untuk rumah tangga, dan kepada rumah tangga yang miskin dan rentan," kata Arifin dalam Rapat Kerja Komisi VII DPR RI di Komplek Parlemen Jakarta, Rabu. Foto: Tempo/Tony Hartawan, Canva, Antara FotoEditor: Ryan Maulana
Source:Koran Tempo
June 20, 2024 09:03 UTC
IklanTEMPO.CO, Jakarta - Keputusan Pimpinan Pusat Muhammadiyah (PP Muhammadiyah) untuk menarik seluruh dana unit bisnis dan Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) dari Bank Syariah Indonesia (BSI) membuat geger publik. Di samping itu, mencuat kabar Muhammadiyah juga sempat ditawari posisi komisaris BSI sebelum keputusan penarikan dana itu dilakukan. Dalam RUPS BSI yang diadakan pada 17 Mei 2024, diketahui BSI mengangkat Felicitas Tallulembang sebagai komisaris independen. Ketika dimintai klarifikasi tentang permintaan mereka agar Muhammadiyah mengusulkan nama pengurus, Adiwarman, Komaruddin maupun manajemen BSI tidak menjawab. Haedar pun tidak menjawab ketika dimintai klarifikasi kabar pengalihan dana BSI terkait batalnya pengangkatan kader Muhammadiyah jadi komisaris BSI.
Source:Koran Tempo
June 20, 2024 08:59 UTC
IklanGuru besar antropologi hukum Universitas Indonesia, Sulistyowati Irianto, mengatakan situasi hukum di Indonesia saat ini tidak lebih baik dibanding tahun-tahun kemarin. Ia menyebut penguasa menggunakan hukum sebagai senjata politik. “Diam-diam mereka menggunakan otoritas sebagai lembaga tinggi negara untuk mendefinisikan kekuasaan, kepentingan para elite penguasa,” kata Sulistyowati dalam diskusi publik yang digelar Nurcholis Madjid Society bertajuk Hukum sebagai Senjata Politik di Aula Graha STR, Jakarta Selatan, pada Rabu, 19 Juni 2024. Foto: Tempo/Ricky Juliansyah, Tempo/Subekti, Tempo/M Taufan RengganisEditor: Ryan Maulana
Source:Koran Tempo
June 20, 2024 08:05 UTC
“Namun demikian dalam Rapat Dengar Pendapat Komisi VIII DPR bersama Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah pada 20 Mei 2024 terungkap Kementerian Agama menetapkan secara sepihak kuota haji reguler menjadi 213.320 dan kuota haji khusus menjadi 27.680. Dengan kata lain, mengurangi jatah kuota haji reguler sebanyak 8.400 orang karena dialihkan untuk jemaah haji khusus,” bebernya. Pentingnya Pembentukan Pansus HajiWisnu menilai bahwa tindakan sepihak Kemenag tersebut terindikasi melanggar Undang-undang No 8 Tahun 2019. "Tiga alasan inilah yang menjadikan DPR RI perlu membentuk Pansus untuk mengevaluasi dan memperbaiki penyelenggaraan haji di Indonesia agar lebih baik di waktu yang akan datang. Diharapkan dengan pembentukan Pansus Haji, evaluasi menyeluruh dapat dilakukan untuk meningkatkan kenyamanan dan pelayanan bagi jemaah haji Indonesia di masa mendatang.
Source:Jawa Pos
June 20, 2024 07:50 UTC
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sinergi antarinstansi menjadi kunci penting dalam upaya Bea Cukai untuk menjaga stabilitas ekonomi dan keamanan negara. Kerja sama ini tidak hanya meningkatkan kinerja Bea Cukai, tetapi juga memberikan dampak positif bagi perekonomian dan keamanan negara. “Oleh karena itu, terus memperkuat sinergi antarinstansi menjadi langkah yang sangat penting bagi Bea Cukai dalam menghadapi tantangan di masa depan,” ujarnya. Masih di Jawa Timur, Bea Cukai Tanjung Perak gelar focus group discussion (FGD) pemeriksaan impor bea cukai-karantina di tempat penimbunan sementara (TPS) pada Kamis (13/6/2024). Dalam kesempatan tersebut, Bea Cukai Tanjung Perak menyampaikan isu yang yang perlu dibahas pada rangkaian FGD.
Source:Republika
June 20, 2024 07:50 UTC
Kasipenkum Kejati Jabar Nur Sricahyawijaya mengatakan jaksa peneliti akan memeriksa dokumen berkas perkara kasus pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon tahun 2016 silam selama 14 hari ke depan. Selanjutnya, terdapat tujuh hari untuk jaksa peneliti memutuskan sikap apakah berkas lengkap atau masih memerlukan perbaikan. Namun, apabila berkas lengkap maka pihaknya akan menerbitkan dokumen P21 atau lengkap. "Kalau pendapat jaksa peneliti belum lengkap akan diberitahukan kepada teman penyidik, (kalau lengkap) kita akan terbitkan P21," ujar Nur di Kantor Kejati Jabar, Kamis (20/6/2024). Kasipenkum melanjutkan kasus tersebut mendapatkan atensi dari Kepala Kejati Jabar dan Jampidum Kejagung.
Source:Republika
June 20, 2024 07:45 UTC
INIKATA.co.id – Wali Kota Medan Bobby Nasution semakin percaya diri setelah mendapat dukungan resmi dari Partai Golkar untuk berlaga dalam pemilihan gubernur Sumatera Utara pada Pilkada Serentak 2024. Ia menegaskan, tak masalah jika harus melawan mantan Gubernur Sumut Edy Rahmayadi dan mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini tak risau dengan kehadiran Ahok dan Edy pada Pilgub Sumut 2024. Baca juga: Bobby Nasution Resmi Jadi Kader GerindraKetua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto sebelumnya menyatakan, pihaknya secara resmi mendukung Bobby Nasution untuk maju sebagai bakal gubernur Sumatera Utara pada Pilkada Serentak 2024. Partai Golkar juga menawarkan putri Ketua Dewan Kehormatan Partai Golkar Akbar Tandjung, Sekar Krisnauli Tanjung, sebagai bakal calon wakil gubernur (cawagub) pendamping Bobby Nasution.
Source:Jawa Pos
June 20, 2024 07:43 UTC
IklanMenteri Komunikasi dan Informatika, Budi Arie Setiadi, mengancam akan menutup Telegram. Kementerian Komunikasi akan menutup aplikasi perpesanan asal Rusia itu jika tetap tak mematuhi peringatan ketiga mengenai kerja sama pemberantasan judi online yang dikirimkan lembaganya dalam pekan ini. “Minggu ini (kami layangkan peringatan ketiga). Kalau enggak ada (tanggapan), (Telegram) ditutup,” kata Budi Arie seusai rapat Satuan Tugas Judi Online di Kantor Kementerian Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan, Jakarta Pusat, Rabu, 19 Juni 2024.
Source:Koran Tempo
June 20, 2024 07:38 UTC
IklanGempuran Israel ke Jalur Gaza sejak 7 Oktober tahun lalu telah menyebabkan bencana lingkungan berskala besar serta munculnya 39 juta ton reruntuhan bangunan, menurut Badan Lingkungan Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNEP). "Peningkatan konflik sejak 7 Oktober 2023 telah berdampak besar terhadap masyarakat dan lingkungan Gaza," demikian diungkapkan UNEP dalam laporannya yang dirilis Selasa. "Pengeboman intensif Israel telah menyebabkan kehancuran besar dengan intensitas yang belum pernah terjadi sebelumnya dalam aspek infrastruktur, aset produktif, dan penyediaan layanan," menurut badan PBB itu. Foto: ReutersEditor: Ryan Maulana
Source:Koran Tempo
June 20, 2024 07:11 UTC
AYOINDONESIA.COM -- Kejaksaan Tinggi Jawa Barat (Kejati Jabar) segera memulai pemeriksaan berkas perkara tahap pertama mengenai kasus pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon tahun 2016. Berkas kasus pembunuhan Vina ini telah diserahkan oleh penyidik Ditreskrimum Polda Jabar pada Kamis, 20 Juni 2024. Jaksa peneliti Kejati Jabar, Nur Sricahyawijaya, akan melaksanakan pemeriksaan dokumen tersebut dalam rentang waktu 14 hari ke depan. Kasus pembunuhan Vina ini akan ditangani oleh enam jaksa yang dipilih secara khusus untuk memastikan penanganan yang profesional dan berintegritas. Koordinasi antara Kejati Jabar dan Polda Jabar telah dilakukan secara intensif untuk memastikan penyerahan berkas kasus berjalan lancar tanpa kendala.
Source:Republika
June 20, 2024 06:53 UTC
(ANTARA FOTO)Pengamat dan praktisi sistem pembayaran, Arianto Muditomo, memprediksi persaingan industri perbankan syariah kian ketat khususnya dalam upaya menghimpun dana publik. Sejumlah bank yang menjadi tujuan relokasi antara lain Bank Muamalat, Bank Syariah Bukopin, Bank Mega Syariah, bank-bank syariah daerah, dan bank-bank lain yang selama ini telah bekerja sama dengan Muhammadiyah. Dengan strategi yang tepat serta keunggulan yang dimiliki, bank-bank syariah lain dapat memenangi pasar dan meningkatkan eksistensi mereka di pasar perbankan syariah Indonesia. Ketua PP Muhammadiyah, Anwar Abbas sebelumnya berujar Muhammadiyah berkomitmen untuk mendukung persaingan yang sehat di industri bank syariah nasional. Sementara di bank-bank syariah lain penempatan dana Muhammadiyah masih sedikit, sehingga petinggi Muhammadiyah beranggapan bank-bank syariah lain tak bisa berkompetisi dengan margin yang ditawarkan oleh BSI, baik dari segi penempatan dana maupun pembiayaan.
Source:Koran Tempo
June 20, 2024 05:01 UTC
Laporan Reuters Institute mengungkap terdapat sejumlah media online yang paling banyak digunakan warga Indonesia pada awal 2024. Lalu ada Metro TV News online (22%), Kumparan.com (17%), Tempo.co (15%). Meski media online masih banyak dibaca, tim riset menyebut, orang Indonesia cenderung menggunakan media sosial sebagai platform untuk membaca berita, terlebih saat memasuki Pemilu 2024 pada Februari lalu. Penelitian Study of Journalism ini dilakukan oleh YouGov menggunakan kuesioner daring pada akhir Januari-awal Februari 2024. (Baca juga: Indonesia Masuk Jajaran Pengguna TikTok untuk Berita Terbanyak 2024)
Source:Koran Tempo
June 20, 2024 04:29 UTC
REJABAR.CO.ID, BANDUNG--- Mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) kampus Cibiru berhasil menciptakan aplikasi belajar bahasa isyarat menggunakan teknologi augmented reality (AR). Aplikasi tersebut meraih juara kedua lomba inovasi digital mahasiswa (LIDM) yang digelar Kemendikbudristekdikti. Ketua tim LIDM UPI tahun 2024 Chandra Mukti mengatakan, tim mahasiswa yang terlibat lomba berasal dari prodi rekayasa perangkat lunak dan prodi pendidikan multimedia angkatan 2022. "Kami mengusung inovasi aplikasi belajar bahasa isyarat, berbasis teknologi augmented reality yang berjudul Silar atau Sign Language Berbasis Augmented Reality Interaktif," ujar Chandra, Kamis (20/6/2024). Mereka yaitu tim dream team dan sentinel pada kategori divisi inovasi teknologi digital pendidikan, tim numerace pada divisi inovasi pembelajaran digital Pendidikan.
Source:Republika
June 20, 2024 04:27 UTC
Isi video tidak menyebutkan bahwa Indra Sjafri dipecat PSSI, melainkan membacakan berita tentang alasan Indra Sjafri tidak memanggil Marselino dalam pertandingan Touloun di Prancis. Indra Sjafri Dilengserkan Oleh PSSI Dari Jabatannya Dan Langsung Ada Penggantinya====[PENJELASAN]Sebuah unggahan di Youtube menyatakan bahwa Indra Sjafri selaku pelatih tim nasional sepak bola Indonesia dilengserkan oleh PSSI. Setelah melihat video secara keseluruhan, unggahan tersebut tidak menyebutkan bahwa Indra Sjafri dipecat oleh PSSI. Video tersebut hanya menyampaikan pernyataan tentang keputusan Indra Sjafri yang tidak memanggil Marselino Ferdinand dalam pertandingan Touloun Cup di Prancis. Dengan demikian, tidak benar pernyataan tentang Indra Sjafri dipecat PSSI.
Source:Jawa Pos
June 20, 2024 03:40 UTC
SUKABUMIUPDATE.com - Koordinator Humas Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) Natsir Kongah menegaskan tidak ada bantuan sosial atau bansos kepada pelaku judi online. "Enggak ada (pelaku judi online dapat bansos). "Judi online enggak ada dalam anggaran yang sekarang," ujarnya setelah menjalankan shalat Idul Adha di Masjid Ainul Hikmah DPP Golkar, Senin, 17 Juni 2024. Usulan pemberian bansos untuk korban judi online sebelumnya dipaparkan oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy dalam persiapan pembentukan Satgas Pemberantasan Perjudian Online. Dia mengaku telah melakukan banyak advokasi untuk pelaku judi online, bahkan memasukkan mereka dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) sebagai penerima bansos.
Source:Koran Tempo
June 20, 2024 03:39 UTC