JawaPos.com – Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19, Achmad Yurianto mengatakan bahwa Indonesia masih jauh dari negara-negara lain dalam uji tes virus Korona. Yurianto mengatakan tes virus Korona di Indonesia masih di bawah 2 ribu per 1 juta penduduk. ”Dihitung seluruh keseluruhan hitung tanah air kita memang tes kita masih rendah 1.752 tes per 1 juta penduduk,” ujar Yurianto dalam konfrensi pers di Kantor BNPB, Jakarta, Sabtu (13/6). Menurut Yurianto di Malaysia bisa mencapai 19.118 tes Korona per 1 juta penduduk. Namun demikian dengan masih rendahnya tes virus Korona di tanah air bukan berarti pemerintah tidak serius dalam menangani pandemi virus Korona ini.
Source: Jawa Pos June 13, 2020 12:45 UTC