Kaum Muslimin memburu keutamaan Lailatul Qadar di malam-malam bulan RamadhanREPUBLIKA.CO.ID, Oleh: Syahruddin El-FikriRamadhan merupakan bulan yang istimewa. Dari kesempatan beribadah itu, salah satu malam yang paling ditunggu umat Islam selama bulan Ramadhan adalah Lailatul Qadar. Rasulullah SAW bersabda: Dan barang siapa yang beribadah pada malam Lailatul Qadar semata-mata karena iman dan mengharapkan pahala dari Allah SWT, niscaya diampuni dosa-dosanya yang terdahulu. Rasul SAW memerintahkan umat Islam untuk memburu dan mencari Lailatul Qadar itu dengan menghidupkan malam-malamnya. Imam at-Tirmidzi, Ibnu Majah, dan yang lainnya telah meriwayatkan dari Ummul Mukminin, Aisyah RA, ia berkata: 'Aku bertanya: 'Wahai Rasulullah, jika aku telah mengetahui kapan malam Lailatul Qadar itu, maka apa yang aku katakan pada malam tersebut?'
Source: Republika May 15, 2019 15:17 UTC