Di Depok untuk mengatasi volume sampah yang besar, Pemerintah Kota (Pemkot) Depok meminta masyarakat untuk aktif melakukan pemilahan sampah. Caranya dengan program ketuk pintu warga untuk memilah sampah. Wali Kota Depok Idris Abdul Shomad mengajak masyarakat luas untuk ikut aktif mewujudkan Kota Depok yang bersih serta nyaman. Seiring dengan pertambahan jumlah warga akan bertambah jumlah sampah sehingga perlu upaya untuk mengatasi hal tersebut. Kita ingin ada kesadaran warga untuk mau memilah sampah dari rumah ," kata Idris.
Source: Jawa Pos November 05, 2016 06:15 UTC