Smartphone gaming Asus ROG Phone 2 tengah disiapkan dan segera meluncur untuk memenuhi kebutuhan gaming mobile. Beberapa laporan menyebut bahwa Asus ROG Phone 2 dijadwalkan akan resmi melenggang pada 23 Juli mendatang. Perusahaan tersebut sebelumnya telah mengonfirmasi bahwa ROG Phone 2 akan datang dengan layar yang membawa dukungan untuk kecepatan refresh 120Hz. Asus ROG Phone tahun lalu hadir dengan layar AMOLED 6 inci dengan rasio aspek 18:9, chipset Snapdragon 845, dan RAM 8 GB menenagai perangkat gaming mobile tersebut. Asus ROG Phone pertama menampung baterai 4.000 mAh yang mendukung pengisian cepat 30W.
Source: Jawa Pos July 06, 2019 02:48 UTC