Ketua Umum DPP Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo menunjuk anaknya, Angela Tanoesoedibjo, yang selama ini Ketua Harian DPP Partai Perindo untuk melanjutkan kepemimpinan partai. Hary Tanoe menugaskan Angela untuk menjadi Ketua Umum Partai Perindo. “Saya juga akan mengumumkan bagian daripada transformasi itu, yaitu saya akan menugaskan mba Angela Tanoesoedibjo untuk menjadi Ketua Umum Partai Perindo, kita berikan tepuk tangan, setuju?,” kata Hary Tanoe disambut meriah tepuk tangan para kader Partai Perindo dalam Mukernas DPP Partai Perindo di Jalan Gondangdia, Jakarta Pusat, Rabu (31/7). Menurut dia, Angela merupakan sosok muda yang mampu membawa wajah baru bagi Partai Perindo dan bisa menjangkau lebih banyak para generasi muda. Hary mengutarakan pelantikan Angela sebagai Ketua Umum DPP Partai Perindo akan digelar pada 10 Oktober 2024 yang bertepatan dengan Hari Ulang Tahun (HUT) Partai Perindo ke-10.
Source:Jawa Pos
August 01, 2024 02:04 UTC
REJABAR.CO.ID, BANDUNG--Empat orang balita meninggal dunia akibat tenggelam di sungai Cipabeulah, Kampung Pangkalan, RT 20 RW 07, Desa Sanca, Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang, Rabu (31/7/2024) sekitar pukul 10.30 WIB. Kapolsek Jalancagak Kompol Acep Hasbullah membenarkan peristiwa empat orang balita meninggal dunia akibat tenggelam di sungai Cipabeulah, Rabu (31/7/2024). "Jadi ada teriakan salah seorang saksi mungkin ibu korban kemudian mendatangi salah satu saksi lain melihat di TKP sudah dalam keadaan tenggelam, tiga tenggelam satu (di dasar) di parit, sungai kecil," ujar Acep Hasbullah saat dikonfirmasi, Rabu (31/7/2024). Acep mengatakan hasil pemeriksaan terhadap sejumlah saksi didapati informasi bahwa keempat balita tengah bermain bola plastik di kawasan perkampungan. Setelah dilakukan olah tempat kejadian perkara, ia mengatakan jenazah telah dibawa ke orang tua mereka dan dimakamkan.
Source:Republika
August 01, 2024 01:58 UTC
RADARBANDUNG.ID, JAKARTA – Target pembangunan Bandara VVIP Ibu Kota Nusantara (IKN) pada 17 Agustus berpotensi tak terpenuhi. Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi memastikan pembangunan Bandara VVIP IKN tersebut baru akan tuntas akhir Agustus. Budi mengatakan, semestinya pembangunan bandara VVIP IKN selesai pada 17 Agustus. Diprediksi pembangunan bandara VVIP IKN baru bisa diselesaikan akhir Agustus. Baca Juga : Bakal Calon Walikota Bandung, Juwanda Siapkan Empat Jurus Benahi Kota KembangKarena itu Kemenhub mempersiapkan langkah antisipasi berupa penggunaan Bandara Sepinggan di Balikpapan.
Source:Jawa Pos
August 01, 2024 01:38 UTC
JAKARTA - Ada yang spesial dari Upacara Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-79 tahun ini, yaitu dipusatkan di Istana Kepresidenan Ibu Kota Nusantara (IKN) pada 17 Agustus mendatang. Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi yang digelar di IKN nantinya akan dihadiri oleh Presiden Joko Widodo yang pada Senin (29/7) lalu telah mencoba berkantor di Nusantara. Selain itu, bisa juga menjadi ajang promosi wisata bagi IKN dan daerah sekitarnya karena peringatan HUT RI tahun ini jatuh pada hari Sabtu sehingga bisa berpotensi menarik lebih banyak pengunjung. Dikutip JawaPos.com dari sejumlah aplikasi tour and travel ternama, yaitu Traveloka dan Tiket.com, berikut adalah daftar harga tiket pesawat Jakarta-Balikpapan menjelang HUT RI ke-79, yang diakses pada Rabu (31/7) sekitar pukul 13.00 WIB. (jpg)Harga Tiket Pesawat Jakarta-Balikpapan 15 AgustusSuper Air Jet: Rp 1.702.500/orangPelita Air: Rp 1.871.761/orangLion Air: Rp 1.722.400/orangBatik Air: Rp 1.916.900/orangGaruda Indonesia: Rp 2.078.100/orangCitilink: Rp 1.847.711/orang
Source:Jawa Pos
August 01, 2024 01:11 UTC
PARIS - Novak Djokovic mengalahkan Rafael Nadal 6-1, 6-4 dalam pertandingan Olimpiade, Senin, ketika kedua nama besar tenis itu bertemu untuk ke-60 kali, dan mungkin terakhir kalinya. Pertarungan antara dua petenis putra tersukses sepanjang sejarah itu berakhir ketika Nadal mulai bangkit di set kedua, yang memungkinkannya menghindari kekalahan terberatnya dari Djokovic. Nadal mengakui Djokovic lebih difavoritkan menjelang pertandingan pertama mereka dalam lebih dari dua tahun, saat pemain Spanyol itu dibayang-banyangi cedera. Meski 14 dari 22 gelar Grand Slam Nadal terjadi di Paris, petenis berusia 38 tahun itu dilanda cedera dalam beberapa tahun terakhir dan ia merosot ke peringkat 161 dunia. Unggulan teratas itu melaju untuk memimpin 5-0 sebelum Nadal akhirnya bangkit, namun Djokovic menutup set tersebut dan unggul 4-0 pada set kedua sebelum Nadal memberikan perlawanan yang terlambat.
Source:Jawa Pos
August 01, 2024 01:10 UTC
TEHERAN - Pemimpin tertinggi Iran, Ali Khamenei, dilaporkan telah mengeluarkan perintah melakukan serangan ke Israel secara langsung, sebagai pembalasan atas pembunuhan pemimpin Hamas, Ismail Haniyeh di Teheran, pada Rabu (31/7/2024). Dikutip dari Republika.co.id, perintah Ali Khamenei itu dilansir the New York Times pada Kamis (1/8/2024), merujuk tiga pejabat Iran yang diberi pengarahan tentang perintah tersebut. Khamenei memberikan perintah tersebut pada pertemuan darurat Dewan Keamanan Nasional Tertinggi Iran pada Rabu pagi, tak lama setelah Iran mengumumkan bahwa Haniyeh telah terbunuh, kata tiga pejabat Iran, termasuk dua anggota Garda Revolusi. Dia mengatakan Israel telah bersiap untuk menerima “hukuman berat.”Iran dan Hamas menuduh Israel melakukan pembunuhan terhadap Haniyeh. Israel memiliki sejarah panjang dalam membunuh pemimpin Palestina dan Iran di luar negeri, termasuk ilmuwan nuklir dan komandan militer Iran.
Source:Republika
August 01, 2024 01:07 UTC
Riaumandiri.co - Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Iran Nasser Kan'ani bereaksi atas kematian Kepala Politik Biro Hamas Ismail Haniyeh yang terbunuh di Teheran, pada Rabu (31/7). “Saudara pemimpin, syahid, mujahid Ismail Haniyeh pemimpin gerakan tersebut, meninggal akibat serangan berbahaya Zionis di kediamannya di Teheran, setelah berpartisipasi dalam upacara pelantikan presiden baru Iran,” bunyi pernyataan resmi Hamas yang diterima Republika pagi ini. Garda Revolusi Iran telah mengkonfirmasi bahwa Haniyeh dibunuh bersama salah satu pengawalnya, lapor media pemerintah Iran. Pemimpin Tertinggi Iran Ayatollah Khamenei pun ikut mengutuk pembunuhan pemimpin Hamas, Ismail Haniyeh. Pernyataan Khamenei keluar beberapa jam setelah Haniyeh terbunuh di kediamannya di Teheran pada Rabu (31/7) pagi, usai menghadiri pelantikan Presiden Masoud Pezeskhian.
Source:Republika
August 01, 2024 00:49 UTC
“Berdasarkan data, kita bisa melihat boikot yang dilakukan masyarakat jelas efektif, terbukti dengan tergerusnya penjualan sejumlah perusahaan yang diyakini terafiliasi dengan Israel,” ujar Kiai Arif. MUI sendiri telah mengeluarkan Fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) No 83 Tahun 2023, yang kemudian disusul dengab Fatwa No. Dalam fatwa ini, MUI mengimbau kepada masyarakat Indonesia, khususnya umat Islam untuk memprioritaskan produk dalam negeri dan memboikot produk Israel. Menurut Kiai Arif, fatwa MUI terbaru tersebut telah berhasil menggerakkan konsumen untuk beralih mengkonsumsi produk yang tidak terafiliasi Israel dan efeknya mendongkrak penjualan produk-produk dalam negeri. Berlanjutnya boikot produk terafiliasi Israel diharapkan akan menghasilkan efek yang lebih besar, apabila diiringi dengan penguatan produk nasional, yang bisa dilihat dengan peningkatan penjualan.
Source:Republika
August 01, 2024 00:47 UTC
Ada wacana kenaikan gaji ASN hingga perubahan skema pensiun. Bocoran soal kenaikan gaji ASN ini disampaikan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa. Sebagai informasi, tahun ini, pemerintah telah menaikkan gaji ASN termasuk TNI/Polri sebesar 8 persen. Saat ini sendiri, skema pensiun PNS masih menggunakan pay-as-you-go pensions. Skema ini dijalankan dengan menggunakan skema pembiayaan pensiun PNS yang didanai sepenuhnya dari APBN.
Source:Jawa Pos
July 31, 2024 23:15 UTC
REPUBLIKA.CO.ID,GAZA- Kesyahidan Kepala Biro Politik Hamas Ismail Haniyeh menjadi berita yang menggemparkan dunia. Sejujurnya, saat akan memfoto tokoh Hamas ini, saya sempat khawatir dilarang pasukan pengawal Haniyeh, yang mengawal ketat tak jauh dari sisi kiri dan kanannya. Padahal, kepada tamu-tamu pria rombongan delegasi DPR, Haniyeh melakukan cara salaman khas negara-negara Arab itu. ‘’Pengawal Hamas bertanya, itu (rompi) apa?’’ ‘’Saya menjawab, ’Ini rompi untuk tembakan Dan senjata (tembakan dan senjata)’.’’Edison berbicara dalam bahasa Inggris. Dan tak lama, rombongan delegasi DPR keluar dari kantor PM untuk menuju Commodore Gaza Hotel, tempat kami dijamu makan siang.
Source:Republika
July 31, 2024 22:27 UTC
REPUBLIKA.CO.ID, BANDA ACEH -- Tujuh jenama produk turunan Nilam akan berpartisipasi pada Muslim Fashion Festival (Muffest) di Istora Senayan Jakarta, 8-11 Agustus 2024. Parfum buatan generasi muda Aceh itu merupakan hasil pembinaan program Aneuk Muda Aceh Unggul Hebat (AMANAH). Proses produksi parfum dilakukan setelah mereka mengikuti kelas khusus yang diisi instruktur parfum bersertifikat internasional beberapa waktu lalu. Supaya, generasi muda yang ada di Aceh tidak harus ke luar daerah untuk mencari pekerjaan. Manfaat yang dirasakan itu membuktikan kontribusi AMANAH untuk mengembangkan potensi generasi muda di Aceh.
Source:Republika
July 31, 2024 19:36 UTC
Ismail Haniyeh. (AFP)PEMBUNUHAN terhadap Kepala Biro olitik kelompok perjuangan Palestina, Hamas, Ismail Haniyeh di Teheran, Iran, dapat mengakibatkan perang masif di Timur Tengah. Sebelumnya pada hari itu, Hamas mengonfirmasi kematian Haniyeh akibat serangan Israel di kediamannya di Ibu Kota Iran, Teheran. Menurut Hamas, Haniyeh tewas dalam serangan yang dilakukan Israel di kediamannya di Teheran usai menghadiri upacara pelantikan presiden Iran. Washington harus paham sejauh mana tanggung jawab mereka atas eskalasi ini," kata Tah.
Source:Media Indonesia
July 31, 2024 19:09 UTC
BANYUWANGI – Dua rumah warga Dusun Pandanrejo, Desa Kendalrejo, Kecamatan Tegaldlimo rusak disapu angin puting beliung pada Selasa (30/7) siang. Dua teras rumah yang rusak dilanda angin puting beliung itu milik Said, 60, dan Siti Toyibah, 50. “Atap dari genting dan asbes semuanya melayang disapu angin,” katanya. “Ada 15 lembar asbes di rumah Said rusak, dan 12 lembar asbes di rumah Siti Toyibah berantakan,” ungkapnya. Sumber : radarbanyuwangi.jawapos.comPolresta Banyuwangi, Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Nanang Haryono, Banyuwangi, Jawa Timur, Polda Jatim, Polres Banyuwangi, Resta Banyuwangi, Kepolisian Resor Kota Banyuwangi, Polisi Resor Kota Banyuwangi, Polisi Banyuwangi, Kota Banyuwangi, Pemkab Banyuwangi, Kabupaten Banyuwangi, Nanang Haryono
Source:Jawa Pos
July 31, 2024 18:30 UTC
REJABAR.CO.ID, BANDUNG--Aktivitas judi online (Judol) semakin meresahkan. Berdasarkan data dari Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK), diketahui sebanyak 41 ribu anak di Jawa Barat (Jabar) bermain judi online. Semua stakeholder harus berkomitmen memberantas judi online agar tidak menambah rantai korban berikutnya," ujar Kang Arfi, Rabu (31/7/2024). "Tentu aparat hukum perlu mengusut akar dari penyebaran situs judi online apalagi identitasnya bisa terlihat dengan jelas, juga harus menindak bandar, memblokir website, menangkap afiliator atau pihak yang memang sengaja mempromosikan judi online. "Supaya kita bisa menyelematkan generasi masa depan kita dari perangkap judi online," katanya.
Source:Republika
July 31, 2024 17:13 UTC
CEPOSONLINE.COM, JAYAPURA-Ada tiga kampung di Kota Jayapura yang sampai saat ini belum mencairkan Dana Desa tahap kedua. Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan kampung kota Jayapura, Makzi L. Atanay tiga kampung yang belum mencairkan dana Kampung taat kedua itu disebabkan karena belum ada LPJ dari kampung itu. Adapun tiga kampung yang belum menyampaikan laporan pertanggungjawaban penggunaan dana sebelumnya Kampung Mabo, Tobati dan Koya Koso. Lanjut dia, untuk penyerapan tahap satu sebagian besar kampung hampir selesai menyampaikan laporan pertanggung jawabanya yaitu diatas 80 persen. Apabila tahap kedua ini sudah selesai disalurkan, maka tahap ketiga akan segera disalurkan diperkirakan sekitar bulan Oktober nanti.
Source:Jawa Pos
July 31, 2024 17:00 UTC