JawaPos.com - DPR RI berencana membuat sekolah parlemen. Direktur Center For Budget Analysis (CBA) Uchok Sky Khadafi berpendapat ide pembetukan sekolah parlemen tidak masuk akal, hanya demi memperbaiki kinerja dewan maka dibentuk sekolah perlemen. Pasalnya, menurut Uchok, seluruh anggota dewan sudah memiliki tenaga atau staf ahli untuk bisa meningkatkan kinerja anggota dewan. "Ide pembentukan sekolah parlemen yang Akom (Ade Komarudin) utarakan ke publik untuk peningkatan kinerja, hanya alasan yang mengada-ada, tidak masuk akal, dan kurang cerdas. Bila wacana pembetukan sekolah parlemen tetap diwujudkan, Uchok mengusulkan staf dan tenaga ahli yang selama ini membantuk anggota DPR dan DPRD dihapuskan, karena hanya akan menghambur-hamburkan anggaran pemerintah.
Source: Jawa Pos August 29, 2016 08:15 UTC