Palu, Beritasatu.com - Kepolisian daerah Sulawesi Tengah akan menggelar serah terima jabatan (sertijab) pada Senin (4/11/2019) pagi di Aula Torabelo Polda Sulteng. Adapun mutasi terjadi pada posisi wakapolda, kepala biro operasional (Karo Ops), dan lima kapolres di lingkungan Polda Sulteng. Kegiatan sertijab ini merupakan rangkaian menindaklajuti mutasi berdasarkan Surat Telegram Kapolri yang ditandatangani Asisten Sumber Daya Manusia Irjen Eko Indra Heri tertanggal 21 Oktober 2019,” Kabid Humas Polda Sulteng, AKBP Didik Supranoto, Senin (4/11/2019). Berikutnya Kapolres Tojo Unauna AKBP Boyke Karel Wattimena dipromosi sebagai Kapolres Bontang, Polda Kalimantan Timur. Kapolres Sigi selanjutnya akan dijabat AKBP Andi Batara Purwacaraka yang kini masih menjabat sebagai Kasubdit Tindak Pidana Korupsi Polda Sulteng.
Source: Suara Pembaruan November 04, 2019 00:48 UTC