Koeman menyatakan keputusan menentukan posisi Griezmann demi kebaikan tim. REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, tampaknya tersindir oleh pernyataan Antoine Griezmann yang menyebut pelatih Prancis, Didier Deschamps, tahu posisi mana yang terbaik buat dirinya. Antoine Griezmann - (EPA-EFE/Rafael Marchante)Koeman menyatakan keputusan dalam menentukan posisi Griezmann adalah demi kebaikan tim dan sekarang Griezman perlu ditempatkan di sayap kanan. Kami telah membahas posisi dan penampilannya dan ya saya pikir lebih baik baginya untuk berada di sayap kanan,” kata Koeman dikutip dari Marca, Sabtu (17/10). Pelatih Barcelona sebelumnya, Ernesto Valverde, merupakan pelatih yang membuat posisi Griezmann berubah dari semestinya saat di Atletico Madrid.
Source: Republika October 17, 2020 11:37 UTC