Studi mengungkap Covid-19 menyebabkan risiko lebih besar bagi bayi yang lahir caesarREPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ibu hamil penderita Covid-19 yang melahirkan dengan metode operasi caesar memiliki risiko yang lebih besar terhadap komplikasi. Studi tersebut melibatkan 82 ibu hamil penderita Covid-19 di Spanyol. Pada ibu hamil penderita Covid-19 yang melahirkan secara normal tidak ditemukan masalah medis berat. Sebaliknya, hampir 14 persen ibu hamil penderita Covid-19 yang menjalani operasi caesar harus dirawat di ICU. Salah satu alasannya, penderita Covid-19 yang harus menjalani operasi caesar biasanya memiliki kondisi yang lebih sakit.
Source: Republika June 12, 2020 19:41 UTC