KOMPAS.com - Saat hamil atau mengandung, berbagai perubahan terjadi pada tubuh perempuan. Seorang perempuan hamil mengalami perubahan hormon dalam dirinya, yang secara tidak langsung berpengaruh pada perubahan suasana hati dan bentuk fisik tubuhnya. Ada kenaikan berat badan ideal ibu hamil yang perlu Anda ketahui. Dokter spesialis obstetri dan ginekologi dari RS Mitra Kemayoran, Ekarini Aryasatiani SpOG (K), mengatakan, kenaikan berat badan yang ideal pada ibu hamil sekitar 8-16 kg. "Awal kehamilan biasa, bumil (ibu hamil) muntah-muntah dan kurang nafsu makan, maka kenaikan berat badan belum signifikan.
Source: Kompas October 18, 2020 04:51 UTC