CBN Ajak Masyarakat Berolahraga dan Beramal - News Summed Up

CBN Ajak Masyarakat Berolahraga dan Beramal


JAKARTA – CBN, salah satu pionir internet service provider di Indonesia telah memasuki usia 25 tahun pada 8 Januari 2021 lalu. Memperingati hari jadi di tengah pandemi Covid-19 ini, CBN mengadakan serangkaian program yang berfokus di kegiatan sosial. Puncaknya adalah program CBN Virtual Run & Ride for Charity, yang mengajak masyarakat Indonesia berpartisipasi dalam kegiatan olahraga (berlari/bersepeda) yang dikonversi menjadi donasi untuk kesehatan dan pendidikan anak-anak Indonesia. Dani Sumarsono, President Director CBN mengatakan,”Berbagi cinta dan kasih dengan masyarakat telah menjadi salah satu nilai utama yang ditanamkan di keluarga besar CBN, yang ingin kami tularkan juga ke segenap masyarakat Indonesia. Semoga kebaikan yang sudah dilakukan CBN membangkitkan semangat bagi banyak orang untuk saling membantu dan menjadi jembatan kebaikan bagi sesama.


Source: Koran Tempo March 26, 2021 06:11 UTC



Loading...
Loading...
  

Loading...

                           
/* -------------------------- overlay advertisemnt -------------------------- */