AYOINDONESIA.COM -- Kontroversi seputar mainan yang terpajang di ruang kerja Gibran Rakabuming Raka, yang baru-baru ini mengajukan pengunduran diri sebagai Wali Kota Surakarta, menuai berbagai tanggapan dari berbagai kalangan. Salah satunya datang dari pakar komunikasi politik Universitas Padjadjaran, Kunto Adi Wibowo. Menurut Kunto Adi Wibowo, tindakan Gibran untuk memiliki dan memajang mainan di ruang kerjanya dapat dimaknai sebagai upaya untuk mendekatkan diri kepada kaum muda. Di satu sisi, ruang kerja Mohammad Hatta dipenuhi dengan buku-buku dan materi pendidikan, sedangkan Gibran memilih untuk memajang mainan koleksinya yang mahal. "Mainan yang dipamerkan oleh Gibran merupakan mainan koleksi yang mahal dan sebagian besar dapat dilihat sebagai suatu bentuk pamer bahwa ini adalah mainan dari anak seorang presiden," jelasnya.
Source:Republika
July 19, 2024 12:12 UTC
Beritariau.com, Pekanbaru - Pemerintah Kota Pekanbaru dinilai tak memiliki taji untuk mengatasi dugaan pelanggaran Perda nomor 3 tahun 2022 yang dilakukan oleh pihak MP Club. Dugaan pelanggaran perda tersebut menjadi perhatian serius ketua Dewan Pimpinan Pusat Gerakan Sungguh Suara Sejati (DPP G3S), Rinto Regant Silaban. Rinto menjelaskan, Pemko Pekanbaru melalui Kasatpol PP harus lebih berani menunjukkan tajinya sebagai OPD Penegak Perda, agar masyarakat tidak kehilangan kepercayaan terhadap pemerintah. "Kita dari organisasi masyarakat (Ormas) meminta dengan tegas kepada Pemko Pekanbaru agar segera menutup MP CLUB, karena sudah sangat jelas melakukan pelanggaran," ucap Rinto, Jum'at(19/07/2024). Sementara menanggapi berita ini Pj Walikota Pekanbaru dan Kasatpol PP selaku penegak Perda tak memberikan balasan saat dikonfirmasi.
Source:Jawa Pos
July 19, 2024 12:07 UTC
RADARBANDUNG.id- Bareskrim Polri mengungkap kasus ekspor ilegal sepeda motor. Dalam kasus ini teridentifikasi 675 data KTP warga di Jawa Tengah, Jawa Barat dan Jakarta diguanakan pelaku untuk mengajukan kredit motor ke leasing. “Silahkan melaporkan, kalau dia merasa digunakan oleh pelaku,” kata Dirtipidum Bareskrim Polri, Brigjen Djuhandani Rahardjo Puro, Jumat (19/7), dikutip dari Jawapos.com. Sebelumnya, Bareskrim Polri membongkar kasus fidusia jaringan internasional berupa penjualan sepeda motor secara ilegal. Dalam perkara ini sepeda motor akan diselundupkan ke luar negeri.
Source:Jawa Pos
July 19, 2024 11:50 UTC
Radarsampit.com – Polisi menggagalkan upaya penyelundupan sabu seberat 19 kilogram dari Kalimantan Barat ke Jakarta. Empat pelaku ditangkap, salah satunya adalah warga binaan Lapas Kelas 2A Pontianak, bernama BR yang ternyata merupakan pengendali jaringan ini. Menurut polisi, BR bertindak sebagai pengendali dalam pengiriman sabu dari Pontianak ke Jakarta. Informasi dari LS mengarah pada JS alias AW yang ditugaskan membawa 19 kilogram sabu ke Jakarta lewat kapal. Tim polisi kemudian menangkap JS di pelabuhan Tanjung Mas, Semarang, dengan barang bukti 19 paket sabu dalam dua tas.
Source:Jawa Pos
July 19, 2024 11:29 UTC
Radarsampit.com – Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Kalbar, Hernowo, membenarkan jika BR salah satu pelaku peredaran narkoba seberat 19 kilogram yang ditangkap Polda Kalbar adalah WBP Lapas Kelas 2A Pontianak. Hernowo menerangkan, BR merupakan WBP yang sedang menjalani hukuman pidana seumur hidup dengan kasus yang sama yakni narkoba. “BR ini baru dipindahkan ke Lapas Pontianak Desember 2023 dari Lapas Singkawang,” kata Hernowo, Rabu (17/7/2024). Hernowo mengatakan, setelah berkoordinasi dengan pihak kepolisian, pada 14 Juli lalu, BR langsung dihadapkan dengan penyidik Narkoba Polda Kalbar untuk dilakukan pemeriksaan. “Jadi memang benar BR ini WBP Lapas Kelas 2A Pontianak,” ucap Hernowo.
Source:Jawa Pos
July 19, 2024 10:47 UTC
INIKATA.co.id – Kementerian Perhubungan (Kemenhub) melalui Direktorat Jenderal Perhubungan Udara (Ditjen Hubud) melaporkan telah menerima laporan kecelakaan Helikopter yang jatuh di Bali pada pukul 15.33 WITA, Jumat (19/7). Dilansir dari Jawapos.com, Kepala Bagian Kerja sama Internasional, Humas dan Umum, Ditjen Hubud, Mokhamad Khusnu, mengatakan dalam laporan itu diketahui helikopter yang jatuh di Bali diakibatkan oleh terlilit tali layangan. Whitesky Aviation di Suluban Pecatu, Kuta Selatan – Bali pada Jumat, 19 Juli 2024 pukul 15.33 akibat terlilit tali layangan,” kata Khusnu dalam keterangan tertulis, Jumat (19/7). Khusnu menjelaskan, dalam laporan yang diterima helikopter yang jatuh di Bali membawa person on board (POB) yaitu satu pilot dan empat penumpang. Lebih lanjut, Kemenhub melalui Ditjen Hubud akan terus melakukan sosialisasi dan pengawasan yang lebih intensif bahaya layangan.
Source:Jawa Pos
July 19, 2024 10:42 UTC
IklanWakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka buka suara terkait kabar pemangkasan anggaran makan bergizi gratis menjadi Rp7.500 per anak. Gibran membantah hal tersebut dan menilai anggaran Rp15.000 untuk makan bergizi gratis sudah ideal. (Denik Apriyani/Satrio Giri Marwanto/Farah Khadija)
Source:Koran Tempo
July 19, 2024 10:29 UTC
IklanTEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi memanggil Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas ke Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat pagi ini, 19 Juli 2024. Yaqut menjadi sorotan setelah tim pengawas DPR tentang penyelenggaraan ibadah haji 2024 menyoal pengalihan tambahan kuota haji reguler ke haji khusus atau ONH Plus sebanyak 20 ribu. Pasal 64 ayat 2 undang-undang tersebut mengatur bahwa kuota haji khusus ditetapkan sebesar 8 persen dari kuota haji Indonesia. Pengalihan tambahan kuota haji reguler membuat kuota haji khusus melebih 8 persen. Pilihan Editor: Kementerian Agama Persilakan Buktikan Dugaan Korupsi Pengalihan Kuota Haji
Source:Koran Tempo
July 19, 2024 10:24 UTC
Menurut penjelasan CEO Proximity Indonesia, Whima Edy Nugroho, elektabilitas Khofifah dan Risma di Jawa Timur berada di urutan pertama dan kedua. Hasil sigi dari 18 tokoh tersebut menunjukkan bahwa elektabilitas Khofifah mencapai 55,8 persen. Untuk diketahui, survei Proximity Indonesia dilakukan pada 8-14 Juli 2024 di 38 kabupaten-kota di Jawa Timur. Posisi kedua ditempati Marzuki Mustamar sebesar 5,9 persen, dan Azwar Anas di posisi ketiga sebesar 2,3 persen. Menurut Whima, elektabilitas Khofifah dan Emil sangat tinggi karena masyarakat menilai positif kinerja keduanya.
Source:Koran Tempo
July 19, 2024 10:09 UTC
Dilansir dari Jawapos.com, kehebohan terjadi karena Ratu Sofya mengaku belum minta izin terkait perannya tersebut terhadap Luna Maya. Tak hanya itu, perempuan kelahiran Bali langsung menatap Ratu Sofya dengan tajam. Dia menegaskan bahwa Ratu Sofya ataupun Maxime Bouttier tidak perlu izin pada dirinya terkait adegan itu. Luna Maya meminta Maxime Bouttier dan Ratu Aofya tidak perlu khawatir dirinya akan marah karena dia sudah terbiasa membedakan mana urusan pribadi dan pekerjaan. Mereka adalah Luna Maya, Maxime Bouttier, Agus Kuncoro, Ratu Sofya, Rukman Rosadi, Dian Sidik, Arif Didu, Tyo Pakusadewo, Ence Bagus, Yati Surachman, dan Cornelio Sunny.
Source:Jawa Pos
July 19, 2024 09:36 UTC
Radarsampit.com – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggeledah kantor Wali Kota Semarang, Rabu (17/7/2024) sejak pukul 09.00-18.30 WIB. Dugaan korupsi ini mengarah pada pemerasan terhadap pegawai negeri terkait insentif pemungutan pajak dan retribusi daerah Kota Semarang. Dihimpun dari berbagai sumber informasi, ada tiga lokasi yang digeledah KPK. Dalam penggeledahan ini, KPK berhasil membawa dua koper besar, diduga berisi barang bukti. Kendati begitu, dikutip dari Jawa Pos Radar Semarang, saat penggeledahan KPK berlangsung, pelayanan pemerintahan di Kota Semarang masih berjalan normal.
Source:Jawa Pos
July 19, 2024 09:16 UTC
IklanMenteri Agama Yaqut Cholil Qoumas memenuhi panggilan Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta, Jumat (19/7). Saat ditanya wartawan mengenai pemanggilan tersebut, Yaqut hanya bersedia menjawab singkat tentang tugas yang dilaporkannya ke Presiden. Video: ANTARA (Afra Augesti/Yogi Rachman/Denno Asmara/Nusantara Mulkan)
Source:Koran Tempo
July 19, 2024 09:01 UTC
IklanChief Operating Officer PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) Fransiscus Soerjopranoto mengungkapkan bahwa pemesanan untuk mobil Hyundai Ioniq 5 N sudah mencapai 18 unit. Angka tersebut diraih sejak mobil performa ini meluncur di GIIAS 2024 pada Rabu, 17 Juli 2024. "Per jam tiga sore tadi (Kamis, 18 Juli 2024) sudah 18 pesanan Ioniq 5 N. Memang seperti yang kita tahu, informasinya atau keingin tahuan masyarakat Indonesia terhadap Ioniq 5 N sejak akhir tahun lalu itu sudah sangat kuat," kata Fransiscus Soerjopranoto saat ditemui Gooto di arena pameran GIIAS 2024, Kamis, 18 Juli 2024. Foto: Instagram/hyundaimotorindonesia, Antara FotoEditor: Ryan Maulana
Source:Koran Tempo
July 19, 2024 08:51 UTC
Selanjutnya, pengangkatan Wakil Menteri Investasi /Wakil Kepala Badan Kordinasi Penanaman Modal Yuliot Tanjung, yang merupakan pejabat karir di Kementerian Investasi/BKPM. Dan yang terakhir dilantik adalah Thomas Djiwandono sebagai Wakil Menteri Keuangan. Ia merupakan keponakan Presiden terpilih Prabowo Subianto, putra pertama dari kakaknya Biantiningsih Miderawati yang menikah dengan mantan Gubernur Bank Indonesia di masa akhir Pemerintahan Soeharto, Soedradjat Djiwandono. Artinya jabatan sentral sebagai Menteri Keuangan di jantung tim ekonomi Presiden terpilih Prabowo Gibran akan dipegang oleh Thomas Djiwandono. Tentu saja kemungkinan Tommy Djiwandono menjabat sebagai Menkeu baru sebatas spekulasi belaka, belum ada yang pasti terkait posisi apapun di kabinet Presiden Terpilih.
Source:Koran Tempo
July 19, 2024 08:46 UTC
Jurusan IPA dan IPS SMA Dihapus, Ini Kata Plt Kadisdik RiauJumat, 19 Juli 2024 - 15:32:41 WIBPEKANBARU - Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi atau Kemendikbudristek menghapus jurusan IPA, IPS, dan Bahasa di jenjang pendidikan SMA. Roni menyebutkan Pemprov Riau juga akan memberlakukan kebijakan penghapusan jurusan IPA dan IPS di SMA/Sederajat, mulai tahun ajaran (TA) 2024/2025. Dia mengatakan, penghapusan jurusan IPA, IPS dan Bahasa itu merupakan implementasi sepenuhnya dari Kurikulum Merdeka. Jika sebelumnya, siswa diberi kebebasan untuk menentukan antara IPA dan IPS, dalam Kurikulum Merdeka, ada lebih banyak pilihan jurusan yang disuguhkan kepada siswa. Tapi kami akan terus melakukan pengawasan dan mengevaluasi, agar Kurikulum Merdeka ini bisa berjalan sesuai dengan harapan," tutur Roni Rakhmat.
Source:Koran Tempo
July 19, 2024 08:38 UTC