iOS 12.2 Resmi Meluncur, Apa Saja yang Baru? - News Summed Up

iOS 12.2 Resmi Meluncur, Apa Saja yang Baru?


KOMPAS.com - Setelah melenggang dalam enam versi beta di dua bulan terakhir, akhirnya Apple meluncurkan pembaruan iOS 12.2 kepada pengguna iPhone, iPad, dan iPod Touch. Di iOS versi 12.2 ini, pengguna bisa menikmati layanan berita dan majalah yang disediakan Apple, bernama Apple News Plus. Selain aplikasi, iOS 12.2 juga mendatangkan beberapa dukungan aksesoris terbaru, seperti dukungan Apple AirPods generasi kedua dan Logitech Crayon untuk iPad Pro. Untuk memperbarui iOS 12.1.3 ke iOS 12.2, pengguna bisa pergi ke menu "Settings" > "General" > "Software Update", sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Macworld, Selasa (26/3/2019). Di tampilan "Software Update", pengguna akan diberikan informasi apakah pembaruan iOS 12.2 sudah tersedia atau belum.


Source: Kompas March 26, 2019 03:45 UTC



Loading...
Loading...
  

Loading...

                           
/* -------------------------- overlay advertisemnt -------------------------- */