KOMPAS.com - Vespa dan Christian Dior sama-sama didirikan di tahun 1946. Keduanya melahirkan Vespa 946 Christian Dior, tunggangan berarsitektur monocoque dan berhias grafis gaya Dior. The House of Dior pertama dibuka tahun 1946 di Paris, tahun yang sama dengan debut Vespa di Italia. Vespa 946 pertama kali ditampilkan pada tahun 2012 di Milan dan dikenal karena lekukannya yang anggun, serta penggunaan teknologi yang inovatif. Terinspirasi dari desain sadel Vespa 946 yang khas, casing atas dihiasi oleh motif Dior Oblique yang didesain oleh Marc Bohan pada tahun 1967 dan khusus untuk dipasang di rak bagasi untuk memberikan daya tarik.
Source: Kompas June 13, 2020 08:03 UTC