Situasi pandemi Covid-19 di DIY selama sepekan terakhir (1 s/d 7 Februari 2022) dapat dibilang masih mengkhawatirkan. Jumlah pasien terkonfirmasi positif mengalami tren peningkatan, bahkan kasus harian positif Covid-19 hari Minggui (6/2/2022) mencapai 280 pasien, merupakan rekor baru kasus harian positif tertinggi sepanjang tahun 2022. Dalam perkembangannya, sejak pertengahan Januari 2022 hingga saat ini jumlah pasien terkonfirmasi positif Covid-19 dalam setiap harinya cenderung merangkak naik. Hingga hari ini (7/2/2022) pasien dirawat di seluruh DIY berjumlah 1.724 orang. Berdasarkan sumber resmi dari Dinas Kesehatan DIY per 7 Februari 2022, total pasien positif Covid-19 berjumlah 158.888 kasus (+149), total pasien sembuh 151.885 kasus (+27), total pasien meninggal dunia 5.279 kasus (+0).
Source: Kompas February 08, 2022 00:04 UTC