Transportasi Online, YLKI: 41 Persen Responden KecewaJum'at, 12 Mei 2017 | 08:29 WIBIlustrasi Taksi Online. Dok.TEMPO/Aditia NoviansyahTEMPO.CO, Jakarta - Ketua Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) Tulus Abadi mengatakan sebanyak 41 persen responden mengaku pernah dikecewakan dengan pelayanan transportasi online. Baca: Kemenhub : Transportasi Online Belum Laporkan Jumlah PengemudiSelain itu, responden juga mengeluhkan aplikasi map rusak atau error (13.11 persen), pengemudi tidak datang (6.34 persen), kondisi kendaraan kurang baik (6.04 persen), pengemudi ugal-ugalan (4.73 persen), kendaraan bau asap rokok (4.61 persen), dan pengemudi merokok saat mengemudi (0.75 persen). Baca juga: Alasan Warga Bila Tarif Transportasi Online DinaikkanSurvei tersebut, ujar Tulus, melibatkan 6.668 responden dengan 55 persen laki-laki dan 45 persen perempuan. Survei dilakukan secara online terhadap pengguna jasa transportasi online pada 5-16 April 2017.
Source: Koran Tempo May 12, 2017 01:18 UTC