Alwi Farhan melangkah ke laga puncak sektor tunggal putra setelah menundukkan wakil Taiwan Chi Yu Jen dua gim langsung 21-11, 21-12. Sementara itu, Raymond/Joaquin memastikan satu tempat di final sektor ganda putra setelah memenangi derbi sesama wakil Indonesia melawan Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani. Baca juga : Raymond/Joaquin Masuk Final Indonesia Masters 2026, ini KatanyaDi sektor lain, Indonesia gagal menambah wakil ke final setelah dua pasangan ganda putri terhenti di empat besar. Baca juga : Melaju ke Final Indonesia Masters 2026, Alwi Farhan: Merinding Dengar Penonton di IstoraDengan hasil tersebut, Indonesia meloloskan dua wakil ke partai final Indonesia Masters 2026. Publik Istora kini menaruh harapan pada Alwi Farhan dan Raymond/Joaquin untuk menjaga peluang tuan rumah mengamankan gelar.
Source: Media Indonesia January 24, 2026 16:11 UTC