Neville memastikan bakal menurunkan skuat utama untuk menundukkan Swedia. REPUBLIKA.CO.ID, NICE -- Kalah dari juara bertahan Amerika Serikat (AS), membuat tim nasional (timnas) sepak bola wanita Inggris langsung memburu juara ketiga dalam laga kontra Swedia di stadion Allianz Riviera, Nice, Sabtu (6/7) pukul 22.00 WIB. Neville memastikan bakal menurunkan skuat utama untuk menundukkan Swedia. Hanya satu pemain, Millie Bright yang terkena sanksi kartu dalam laga semifinal. Ia juga akan menurunkan Karen Carney yang akan tampil pada laga ke-144 sekaligus yang terakhir untuk timnas Inggris.
Source: Republika July 06, 2019 00:33 UTC