Sehari Demo Besar, Kerugian Ekonomi Bisa Rp 500 Miliar - News Summed Up

Sehari Demo Besar, Kerugian Ekonomi Bisa Rp 500 Miliar


JawaPos.com - Aksi demo besar tuntut Ahok dipenjara hari ini (4/11) berpengaruh terhadap aktivitas ekonomi dan bisnis di Jakarta. Ada yang membuka toko dari pagi hingga siang, tapi ada pula yang tutup. Selain itu, pengunjung pusat perbelanjaan, kafe dan restoran berkurang hampir 50 persen.‎ Bahkan banyak kantor di kawasan Jalan Jenderal Sudirman, MH Thamrin, Hayam Wuruk, Gajah Mada, dan di sekitar Istana Negara meliburkan diri. Menurut Sarman, pusat-pusat perdagangan seperti Tanah Abang, HWI Glodok, ITC, Glodok Plaza, Glodok Jaya, Mangga Dua Glodok, Pasar Pagi, Mangga Dua Electronic dan ruko sekitarnya tutup. "Walau pun ada sebagian yang sempat buka di pagi hari, namun menjelang salat Jumat sudah menutup tokonya, termasuk di kawasan Kelapa Gading juga mengalami kondisi yang sama," kata Sarman, Jumat (4/11).


Source: Jawa Pos November 04, 2016 15:06 UTC



Loading...
Loading...
  

Loading...

                           
/* -------------------------- overlay advertisemnt -------------------------- */