JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Jordi Onsu menjelaskan alasan ia dan sang kakak, Ruben Onsu, tak melakukan mediasi dengan pihak PT Ayam Geprek Benny Sujono. Diketahui, kedua pihak tengah bersengketa atas nama dagang Geprek Bensu dan sudah mencapai di tingkat kasasi Mahkamah Agung (MA). Baca juga: Sengketa Merek Geprek Bensu, Jordi Onsu: Beberapa Mitra Enggak Bisa Buka CabangMenurut Jordi, pihaknya belum melakukan mediasi lantaran fokus pada nasib karyawan di tengah pandemi. Baca juga: Kasasi Ditolak MA, Ruben Onsu Pertimbangkan PK Terkait Merek Geprek Bensu"Untuk tidak mengeluarkan karyawan banyak lah, kasihan ya. I Am Geprek juga punya, sertifikat 1 di lelas 43, untuk merek I Am Geprek Bensu, pun kami juga punya sertifikat I Am Geprek Bensu di kelas 45," kata Jordi.
Source: Kompas June 14, 2020 12:55 UTC