(Antara)THE HUD Institute mengingatkan pemerintah bahwa persoalan perumahan nasional tidak dapat diselesaikan dengan pendekatan proyek semata. Ketua Majelis Tinggi The HUD Institute, Suharso Monoarfa, menyampaikan, perumahan dan pengembangan kawasan, adalah urusan strategis negara, bukan sekadar sektor ekonomi. Baca juga : Didukung Investor Qatar, Kampung Bandan Jadi Lokasi Awal Pengembangan Hunian Vertikal Terjangkau“Hampir tidak ada negara maju yang menyerahkan urusan perumahan pada logika pasar semata. Perumahan adalah fondasi modernitas yang bermartabat,” tegas dalam Tasyakuran dan Ulang Tahun ke-15 The HUD Institute, kemarin. “Negara harus membedakan antara backlog kepemilikan, backlog kelayakan, dan kelompok ekstrem rentan yang tinggal di hunian tidak layak.
Source: Media Indonesia January 15, 2026 16:26 UTC