Meski begitu, produsen bata ringan masih optimistis industrinya bakal meroket. Pasalnya, produksi bata ringan tak terpengaruh cuaca dan stabil. Henri, memperkirakan kontribusi bata ringan bakal meningkat hingga 40 persen dalam total penjualan batu bata dalam tiga tahun ke depan. Sebab, belum ada pabrik bata ringan yang berada di dekat wilayah Solo atau Jogjakarta. Sehingga, produsen bata ringan merek Blesscon itu diharapkan bisa mencetak 1,6 juta m3 bata ringan untuk pasar Jawa tengah serta perbatasan Jawa Timur.
Source: Jawa Pos February 25, 2021 08:03 UTC