REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kapolri Tito Karnivan mengatakan akan terus mewaspadai kelompok teror yang menyusup ke dalam massa unjuk rasa Bela Islam Jilid II. Tito juga menyapaikan Polri dan TNI memahami demonstrasi sebagai bentuk penyampaian pendapat di muka umum merupakan hak warga negara. "Namun kami perlu waspada ada beberapa komponen yang juga kami antisipasi ada komponen garis keras termasuk jaringan dulu pernah melakulan teror juga ada. Rasionalitas setiap orang, kata Tito, menjadi hilang dan mudah sekali tersulut dan ikut larut dalam psikologi massa yang kadang mudah digerakkan oleh orator. Tito mengatakan akan juga mewaspadai kelompok garis keras.
Source: Republika November 04, 2016 05:35 UTC