REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa merespons penangkapan petinggi pajak Jakarta oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Penangkapan itu terkait perkara dugaan suap pengurangan pajak di sektor pertambangan. Purbaya belum mau mengomentari lebih jauh perkara ini sambal menunggu hasil penyidikan dari KPK. Sebelumnya Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengungkapkan kronologi dugaan suap yang melibatkan Kepala Kantor Pelayanan Pajak Madya Jakarta Utara Dwi Budi (DWB). Pelaksana Tugas Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK Asep Guntur Rahayu mengatakan dugaan suap tersebut bermula dari laporan kewajiban pajak bumi dan bangunan (PBB) periode pajak tahun 2023 yang disampaikan oleh PT WP selama September-Desember 2025.
Source: Republika January 11, 2026 04:10 UTC