Setelah memberlakukan e-ticketing, PT Pelindo III meluncurkan inovasi terkait layanan pengambilan barang di pelabuhan. Berdasar informasi, sistem anyar tersebut masih diberlakukan untuk layanan peti kemas. Yakni, Terminal Teluk Lamong (TTL), Terminal Petikemas Surabaya (TPS), dan Terminal Peti Kemas Semarang (TPKS). Pelindo mencatat arus peti kemas luar negeri di Tanjung Perak pada Januari–Juli 2019 mencapai 750 ribu TEUs. Jumlah peti kemas yang masuk dan keluar negeri diprediksi terus bertambah.
Source: Jawa Pos July 06, 2019 11:03 UTC