REPUBLIKA.CO.ID, SIDNEY – Ahli kecelakaan udara yang melakukan penyidikan terhadap kasus kecelakaan yang dialami pesawat MH370 maskapai Malaysia Airlines, menyebut pesawat tersebut sengaja diterbangkan ke laut. “Seseorang menerbangkan pesawat ke dalam air. Larry Vance, salah satu tim penyidik ahli mengatakan dalam program acara 60 Menit Australia bahwa sang pilot menerbangkan pesawat pada akhir penerbangannya. Para anggota tim penyidik harus bisa menyusuri sekitar 3.900 mil persegi lagi dalam operasi pencarian tersebut, dari total area 436.300 mil persegi. Pemerintah Malaysia, Cina dan Australia telah mengumumkan bahwa pencarian di bawah air untuk pesawat MH370 akan ditangguhkan setelah area pencarian saat ini telah disapu bersih.
Source: Republika August 01, 2016 23:15 UTC