Menurut Karo Pemnas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Ahmad Ramadhan, warga Wadas yang diamankan sudah menjalani pemeriksaan. “Beberapa warga yang diamankan karena sesuatu hal, semua sudah dikembalikan semuanya kepada keluarganya,” kata Ramadhan di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Rabu(9/2). Dikarenakan masih banyak warga yang menolak upaya ganti rugi atas pembebasan lahan. Karena sudah masuk program pembangunan strategis nasional, pengamanan Waduk Bener dilakukan atas permintaan Badan Pertahanan Nasional (BPN) dan Kementiran Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). Nyatanya, masih ada Warga Desa Wadas yang menolak pembebasan lahan.
Source: Jawa Pos February 10, 2022 19:03 UTC