Menteri Kabinet Kerja Serentak Bayar Zakat di Istana Negara - News Summed Up

Menteri Kabinet Kerja Serentak Bayar Zakat di Istana Negara


TEMPO/SubektiTEMPO.CO, Jakarta - Menteri Kabinet Kerja secara serentak membayar zakat di Istana Negara, yang difasilitasi Badan Amil Zakat Nasional (Baznas), Kamis, 30 Juni 2016. Tampak hadir, antara lain, Menteri Koordinator Perekonomian Darmin Nasution, Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo, dan Menteri Kesehatan Nila Moeloek. Dua hari lalu, setelah membayar zakatnya, Presiden langsung memerintahkan Sekretaris Kabinet Pramono Anung dan Menteri Sekretariat Negara Pratikno meminta para menteri dan pejabat eselon I membayar zakat melalui Baznas di Istana Negara. Semoga bisa jadi contoh di lembaga lain," kata Ketua Baznas Bambang Sudibyo di Istana Negara, Jakarta, Kamis. Ada pula Menteri Pertanian Amran Sulaiman, Menteri Kehutanan dan Lingkungan Hidup Siti Nurbaya, serta Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara.


Source: Koran Tempo June 30, 2016 05:15 UTC



Loading...
Loading...
  

Loading...

                           
/* -------------------------- overlay advertisemnt -------------------------- */