Tema maupun sub tema ini sangat menarik dan relevan mengingat kondisi anak-anak kita hari-hari ini yang pasti sangat akrab dengan media sosial. Riset tersebut mengungkapkan rata-rata anak Indonesia mengenal media sosial pada usia tujuh tahun. Dari 92% anak yang datang dari keluarga berpenghasilan rendah, 54% di antaranya diperkenalkan ke media sosial sebelum mereka berusia enam tahun. Meski ada manfaat penggunaan internet dan media sosial, tetapi berbagai riset juga menunjukkan banyaknya dampak penggunaan gadget yang berlebihan pada anak-anak. Tulisan itu juga menyebutkan bahwa penggunaan media sosial bisa berdampak pada kualitas tidur anak-anak.
Source: Media Indonesia July 27, 2023 12:58 UTC