TEMPO.CO, Jakarta - Lembaga Penelitian, Pendidikan dan Penerangan Ekonomi dan Sosial (LP3ES) mengatakan terjadi kemunduran demokrasi di Indonesia pada 2020 ini. Direktur Center for Media and Democracy LP3ES Wijayanto, mengatakan pada akhir 2019, sudah memperkirakan kemunduran demokrasi akan terjadi di 2020. "Outlook ini meramalkan tentang akan makin suramnya masa depan demokrasi di 2020 yang sayangnya, justru menjadi nyata, tak lain karena penanganan pandemi yang salah," kata Wijayanto dalam diskusi secara daring, Selasa, 17 November 2020. Kekuatan anonim melalui penggunaan pasukan siber, teror siber, penindasan terhadap aktivis dan jurnalis serta kooptasi universitas dan sekolah, terjadi. "Hal ini telah secara serius mengancam kebebasan sipil di Indonesia dan semakin mempercepat laju kemunduran demokrasi yang sedang berlangsung di Indonesia," kata Wijayanto.
Source: Koran Tempo November 17, 2020 07:41 UTC