Kunjungan ke Jateng, Mentan Pantau Ketersediaan dan Harga Pangan[SEMARANG] Menteri Pertanian RI Andi Amran Sulaiman, Kamis (14/7) melakukan rapat koordinasi pangan dengan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo di Wisma Perdamaian Semarang. Rakor juga membahas pendampingan personel TNI AD di Jawa Tengah dalam mendukung program Upaya Khusus (Upsus) untuk meningkatkan produksi padi, jagung, dan kedelai (Pajale). Humas Kementan menjelaskan, seusai mengikuti rapat dengan Presiden, Mentan akan terbang kembali ke Semarang, melanjutkan kunjungan kerja ke Kabupaten Jepara untuk melakukan panen padi dan melakukan tanam serentak di Desa Batu Kali, Kecamatan Kalinyamat. Dalam rapat koordinasi dengan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah tersebut, Gubernur Ganjar Pranowo menyaksikan penandatanganan kesanggupan luas tambah tanam (LLT) dan serap gabah petani (Sergap) dengan pihak-pihak terkait. Mentan akan mengakhiri kunjungan kerja di Kabupaten Jepara dengan meninjau penerapan pertanian modern dan pelaksanaan program Desa Mandiri Benih di Desa Pending Alit sebelum bertolak menuju Surabaya, Jawa Timur.
Source: Suara Pembaruan July 14, 2016 02:48 UTC