Salah satu kelompok yang mengikuti aksi itu sejak shalat Jumat di Masjid Istiqlal adalah Himpunan Mahasiswa Islam (HMI). Dalam keterangannya, Ketua Umum Pengurus Besar (PB) HMI Mulyadi Tamsir dan Sekjen Amijaya membantah pihaknya terlibat kericuhan. Mulyadi menuturkan, saat itu, massa aksi dari HMI berada pada posisi paling depan yakni sebelah kiri Jalan Merdeka Barat. “Sesuai kesepakatan, aksi HMI akan menarik diri bakda shalat magrib. Namun, karena posisi HMI berada di barisan paling depan, membawa mobil komando dan satu mobil Innova, maka tidak dimungkinkan untuk mundur.
Source: Republika November 05, 2016 03:07 UTC