JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua MPR Zulkifli Hasan mengatakan, keberhasilan implementasi UU Pengampunan Pajak atau Tax Amnesty bergantung pada pemerintah. Jika cekatan mengajak pengusaha mengembalikan uang dari luar negeri ke Indonesia, pemerintah akan mendapat dana segar untuk pembangunan. Tapi yang ngemplang, yang enggak bayar-bayar malah dikasih diskon. Saat ditanya optimismenya atas keberhasilan UU itu, Zulkifli enggan menjawab. Termasuk soal pemerintah harus meyakinkan pengusaha yang mendeklarasikan hartanya dari luar negeri tidak akan dikenakan sanksi pidana atau administrasi.
Source: Kompas July 02, 2016 04:40 UTC