Jangan Mudik Lebaran Tanggal Segini Biar Gak Kena Macet! - News Summed Up

Jangan Mudik Lebaran Tanggal Segini Biar Gak Kena Macet!


BEDELAU.COM -- Kementerian Perhubungan (Kemenhub) wanti-wanti kepada masyarakat untuk melakukan mudik lebih awal sebelum puncak arus mudik lebaran Idulfitri yang ditetapkan pada Selasa, 8 April 2024. Bersamaan dimulainya cuti bersama dengan potensi pergerakan 26,6 juta orang atau 13,7 persen," kata Menhub dalam keterangan resmi, dikutip Jumat (15/3). Lebih lanjut, Kemenhub memperkirakan puncak arus balik mudik lebaran akan terjadi pada H+3 yakni Ahad, 14 April 2024 dengan potensi pergerakan 41 juta orang atau 21,2 persen. Sedangkan untuk minat masyarakat terhadap pemilihan penggunaan angkutan untuk mudik lebaran terbanyak adalah kereta api yang diprediksi mencapai 39,32 juta atau 20,3 persen. Untuk diketahui, proyeksi itu berdasarkan pada hasil survei yang dilakukan oleh Badan Kebijakan Transportasi Kemenhub bekerjasama dengan Badan Pusat Statistik, Kementerian Komunikasi dan Informatika, serta melibatkan para pakar dan akademisi di bidang transportasi.


Source: Jawa Pos March 15, 2024 16:43 UTC



Loading...
Loading...
  

Loading...