Makassar, 86News.co – Calon Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka menghadiri jalan sehat satu putaran di depan Monumen Mandala Jalan Jenderal Sudirman, Kota Makassar, Sabtu 25 November 2023. Gibran pun mengajak seluruh masyarakat yang hadir untuk sarapan setelah jalan sehat 2 kilometer ini tuntas. Kemudian Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak dan isteri Arumi Bachim, Bupati Luwu Basmin Mattayang dan Mantan Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman. Setelah jalan sehat, Gibran diagendakan berkunjung ke Pasar Terong Makassar, lalu menemui pelaku usaha kecil menengah, bertemu pengurus karang taruna, silaturahmi dengan alim ulama di Sulsel, dan bertemu pengurus pondok Darul Arqom Muhammadiyah Makassar. Selanjutnya, Gibran bertolak ke Kabupaten Tana Toraja untuk hadiri acara adat dengan tokoh masyarakat Toraja, lalu ketemu pimpinan Sinode Toraja Utara.
Source: Koran Tempo November 26, 2023 04:52 UTC