RIAU24.COM - Siak-Sebagai Upaya untuk menurunkan Suhu Politik yang semakin meningkat menjelang pemilihan Pilkada ini bhabinkamtibmas Kampung rempak Kecamatan Siak Aipda Bayu Yudistira rangkul para pemuda agar ikut andil dalam menciptakan keamananAipda Bayu mengingatkan warga untuk menjaga persatuan dan kesatuan serta menghindari perpecahan. Dalam giat himbauan ini juga ditekankan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban selama proses pemilihan. “Pilkada adalah ajang demokrasi yang harus disikapi dengan bijak. Mari kita jaga lingkungan kita agar tetap kondusif, hindari penyebaran informasi hoaks dan ujaran kebencian, serta utamakan kedamaian,” ujar Aipda BayuBaca juga: Polsek Koto Gasib Terus Laksanakan Cooling System Jelang Pilkada 2024Selain itu, kami juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama menciptakan suasana yang aman dan damai. Bhabinkamtibmas terus berperan aktif dalam mengingatkan dan memberi edukasi kepada masyarakat untuk memastikan pelaksanaan Pilkada berlangsung dengan lancar dan damai.
Source: Koran Tempo November 18, 2024 10:47 UTC