"Deteksi Kasus HIV/AIDS di Kota Tasikmalaya, Ibu Hamil Jadi Perhatian. Judul berita ini benar-benar mengabaikan perspektif gender sehingga mengesankan dan menggiring opini bahwa HIV/AIDS terkait langsung dengan ibu hamil. Padahal, secara faktual dan empiris mereka, ibu-ibu hamil, tertular HIV/AIDS dari suaminya. Pernyataan ini tidak akurat karena kasus HIV/AIDS bertambah karena banyak warga Kota Tasikmalaya, dalam hal ini laki-laki dewasa terutama yang beristri, yang melakukan perilaku seksual berisiko tertular HIV/AIDS. Disebutkan dalam berita: Asep mengatakan, selain menyasar kelompok masyarakat rentan, ibu hamil menjadi fokus sasaran pengetesan HIV/AIDS di Kota Tasikmalaya.
Source: Republika September 03, 2023 08:02 UTC