Demonstrasi Protes Krisis Ekonomi Lebanon Berlanjut - News Summed Up

Demonstrasi Protes Krisis Ekonomi Lebanon Berlanjut


Ekonomi Lebanon jatuh setelah mata uang negara jatuh ke rekor terendah terhadap dolarREPUBLIKA.CO.ID, BEIRUT -- Krisis ekonomi dan tingginya biaya hidup mendorong pecahnya protes keras dari warga di Lebanon. Masyarakat turun ke jalan di kota Beirut, Lebanon, memprotes krisis ekonomi setelah mata uang negara itu jatuh ke rekor terendah terhadap dolar AS baru-baru ini. Dilansir di Anadolu Agency, Sabtu (13/6), setidaknya, sepuluh orang terluka dalam aksi demonstrasi pada Jumat (12/6). Aksi protes tersebut berlanjut menjadi rusuh saat demonstran di Riad Al Solh Square membakar toko-toko dan tempat bisnis. Sementara itu, Palang Merah Lebanon mengatakan sembilan orang terluka di Tripoli utara dan seorang lainnya di Beirut dalam aksi demonstrasi tersebut.


Source: Republika June 13, 2020 05:15 UTC



Loading...
Loading...
  

Loading...

                           
/* -------------------------- overlay advertisemnt -------------------------- */