Jum'at, 04 November 2016 | 20:14 WIBMahasiswa terlibat aksi saling dorong saat aksi menuntut proses hukum untuk Ahok, di depan Istana Negara, Jakarta, 4 November 2016. TEMPO.CO,�Jakarta�- Unjuk rasa di depan Istana Negara ricuh. Tak lama terdengar beberapa kali tembakan gas air mata untuk membubarkan massa. Sebagian massa terpantau bergerak ke arah Medan Merdeka Utara.�Di tengah kericuhan, terdengar lantunan ayat Al-Quran yang dipasang polisi. Ketua Front Pembela Islam Rizieq Shihab pun terdengar berorasi meminta massa tenang dan tidak terhasut adu domba.�Akibat kericuhan tersebut, dua polisi terluka.
Source: Koran Tempo November 04, 2016 13:16 UTC