Petugas teller melayani nasabah di kantor cabang Bank Mandiri di Jakarta, Selasa (21/2/2023). Bank Mandiri Siapkan Dana Rp 3 Triliun, Bayar Pokok Obligasi Jatuh Tempo Rp 3 Triliun. PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) bersiap membayar salah satu obligasinya yang akan jatuh tempo dalam waktu dekat. Berdasarkan keterbukaan informasi perseroan yang rilis Rabu (15/5), Bank Mandiri telah menyiapkan dana Rp 3 triliun untuk pembayaran obligasi berkelanjutan I Bank Mandiri, Tahap II tahun 2017 Seri B, yang akan jatuh tempo pada tanggal 15 Juni 2024. "Sehubungan dengan hal tersebut, perseroan telah menyiapkan dana pembayaran pokok obligasi berkelanjutan I Bank Mandiri, Tahap II tahun 2017 Seri B, dengan pokok sebesar Rp 3 triliun," kata Ali Usman Corporate Secretary Bank Mandiri dalam keterangan resminya, Rabu (15/5).
Source: Koran Tempo May 16, 2024 07:36 UTC