Jakarta, Beritasatu.com - Ketua Tim Pakar dan Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Nasional, Prof Wiku Adisasmito menegaskan perkiraan subvarian Omicron BA.2.75 memicu kenaikan kasus Covid-19 Tanah Air masih terlalu dini. "Pemerintah Indonesia terus melakukan genome sequencing secara rutin namun untuk menyimpulkan dugaan tersebut (kenaikan kasus) masih cukup dini," kata Wiku saat dihubungi Beritasatu.com, Kamis (21/7/2022). BACA JUGA IDI Sebut BA.2.75 Lebih Menular dari Subvarian SebelumnyaSebagaimana diketahui, berdasarkan data per Kamis (21/7/2022), kasus konfirmasi harian Covid-19 mencapai angka 5.410 kasus dan 36.781 kasus aktif. Dilihat dari penambahan kasus harian pun tidak selalu naik di tengah angka testing yang terus meningkat. Saksikan live streaming program-program BeritaSatu TV di siniSumber: BeritaSatu.com
Source: Suara Pembaruan July 22, 2022 03:20 UTC