REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Pemerintah Amerika Serikat (AS) menggelar sesi wawancara perdana untuk mencari direktur FBI, Sabtu (13/5). Calon pertama yang cukup kuat akan menjadi direktur FBI adalah Andrew McCabe. Saat ini ia menjabat sebagai pelaksana tugas Direktur FBI setelah direktur sebelumnya, James Comey, dipecat Presiden AS Donald Trump. Kendati ada empat calon yang diprediksi kuat akan menjadi direktur FBI, namun terdapat sekitar 11 calon dalam proses ini. Juru bicara Gedung Putih Sean Spicer mengatakan Trump tak akan membiarkan posisi direktur FBI kosong dalam waktu yang lama.
Source: Republika May 13, 2017 23:37 UTC