JAKARTA, KOMPAS.com - Pindah rumah merupakan sesuatu hal yang perlu dilakukan dengan kehati-hatian, karena akan banyak keperluan yang harus Anda siapkan. Tak hanya menemukan rumah baru yang tepat, tapi Anda juga dituntut untuk teliti dalam mempersiapkan perlengkapannya. Melansir dari Business Matters, simak 5 tips yang bisa Anda lakukan untuk mempersiapkan barang bawaan Anda ke rumah baru. Satukan barang-barang serupaSebelum berencana untuk pindah rumah, tentunya Anda harus mengemas barang bawaan terlebih dahulu. Misalnya, buku harus disatukan dengan buku juga agar tak mudah tercecer atau sulit dicari ketika Anda sudah sampai di rumah baru.
Source: Kompas January 17, 2020 15:33 UTC