Jakarta,- Sebanyak 13 orang tewas ketika sebuah bangunan tempat tinggal runtuh di kota Aleppo, Suriah utara, Minggu, (22/1/2023). Ini adalah salah satu dari banyak bangunan runtuh dalam beberapa tahun terakhir di Aleppo, yang menanggung beban pemboman udara intensif Rusia dan Suriah sampai pemberontak diusir enam tahun lalu. Pihak oposisi menuduh Presiden Bashar al-Assad menahan layanan di distrik-distrik tempat pemberontakan terhadapnya berkobar, untuk menghukum penduduk. Pekerjaan untuk merenovasi bangunan yang rusak karena perang dalam banyak kasus dilakukan dan dibayar oleh warga setempat, kata penduduk. Presiden Bashar al-Assad menyalahkan lambatnya pemulihan karena perang dan sanksi Barat.
Source: Koran Tempo January 23, 2023 15:36 UTC