Penjelasan :Beredar sebuah unggahan di media sosial Instagram berupa tangkapan layar berita yang mengeklaim bahwa vaksin Covid-19 dapat mengakibatkan tubuh menjadi lemah dan mudah sakit. Tangkapan layar berita tersebut berjudul “Wakil Direktur CDC Akui Vaksin COVID-19 Bikin Tubuh Lemah dan Mudah Sakit” yang diunggah pada 28 Januari 2023. klaim dalam unggahan tersebut adalah keliru. Dilansir dari cekfakta.tempo.co , Wakil Direktur Centers for Disease Control and Prevention (CDC) Amerika Serikat Tom Shimabukuro mengakui adanya debili?a?ing illnesses atau sakit akibat melemahnya kondisi tubuh setelah menerima suntikan mRNA (vaksinasi Covid-19), namun ia tidak mengatakan bahwa kondisi demikian adalah efek samping yang dikon?rmasi dari vaksin Covid-19. Lebih lanjut, CDC masih merekomendasikan bahwa setiap orang yang memenuhi syarat agar mendapatkan vaksin Covid-19 baik yang pertama maupun boos?er.
Source: Koran Tempo March 06, 2024 04:33 UTC