Akan terjadi cuaca ekstrim yang mungkin diikuti hujan lebat, petir, puting beliung. REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mengimbau masyarakat mengantisipasi musim pancaroba atau peralihan musim kemarau ke musim hujan yang ditandai cuaca ekstrim hingga hujan lebat disertai kilat/petir. "Bersihkan saluran air agar tidak banjir, pangkas pohon agar tidak roboh diterjang hujan dan angin," ujar Kepala Pusat Data dan Informasi BNPB Agus Wibowo kepada Republika.co.id, Selasa (5/11). Untuk itu, masyarakat diminta ikut mewaspadai potensi bencana yang ditimbulkan seperti banjir dan longsor. Caranya dengan memangkas pohon-pohon yang rapuh agar tak roboh saat terjadi hujan lebat yang mungkin disertai angin kencang atau kilat.
Source: Republika November 04, 2019 23:26 UTC