Video Menhan Prabowo Subianto berpidato bahasa Arab direkayasa menggunakan AI - News Summed Up

Video Menhan Prabowo Subianto berpidato bahasa Arab direkayasa menggunakan AI


Video Menhan Prabowo Subianto berpidato bahasa Arab direkayasa menggunakan AIHak cipta AFP 2017-2023. Meski Menteri Pertahanan sekaligus calon presiden Prabowo Subianto diberitakan bisa berbahasa Arab, sebuah video TikTok yang telah ditonton jutaan kali dan menunjukkan Prabowo berpidato dalam bahasa Arab tentang Perang Rusia-Ukraina dan Israel-Hamas ternyata dibuat dengan menggunakan kecerdasan buatan (AI). Video aslinya menunjukkan Prabowo berpidato dalam bahasa Indonesia dalam sebuah simposium Kemenhan di bulan November 2022. Di video aslinya, Prabowo berpidato menggunakan bahasa Indonesia, membicarakan bagaimana invasi terhadap Ukraina menyebabkan naiknya harga minyak dan pupuk dunia. Potongan video yang digunakan di video sesat dimulai pada menit 1:16 pada video asli.


Source: Koran Tempo November 21, 2023 06:43 UTC



Loading...
Loading...
  

Loading...

                           
/* -------------------------- overlay advertisemnt -------------------------- */